Tanggap menyampaikan Informasi
layanan kami memberikan informasi terkait Pionir-IX secara cepat dan akurat dari sumber yang terpercaya.
informasi Terbaru Kami
MISI PIONIR IX 2019
02 July 2019Sebagai sebuah even yang melibatkan hampir 3000 peserta dan anggaran yang cukup besar, Pekan Ilmiah Olahraga Seni dan Riset (PIONIR) harus didesain menjadi perhelatan yang memberikan manfaat yang besar, tidak saja bagi peserta, tetapi PTKIN dan masyarakat. UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dipilih menjadi wasilah penting mengemban misi PIONIR.
Pertama, Misi Memperkuat Kebersamaan dan Silaturrahmi. PIONIR menjadi sarana perekat tali asah, tali asih dan tali asuh antar sivitas akademika UIN, IAIN dan STAIN. Limapuluh delapan PTKIN yang tersebar di 34 Provinsi menjadi duta-duta yang sangat penting bagi penguatan silaturrahmi nasional. Diharapkan dalam even dua tahunan itu, mahasiswa antar pulau, suku, dan etnik membaur saling memberikan manfaat, bertanding memberikan prestasi terbaik dan saling menyambung tali kebangsaan yang sementara waktu yang lalu terkoyak karena perbedaan politik.
Suasana Pemilu 2019 yang diwarnai dengan issu-issu simboliasi agama, perbedaan paham dan kepentingan diharapkan mampu duduk bersama dalam ajang PIONIR. Malang menjadi kota yang berfungsi mendinginkan suasana bathin bangsa, yang kemarin-kemarin terasa sesak, pengap dan panas. Di Malang sambil makan apel, dan menikmati pelbagai kuliner dan aneka wisata, suasana akan menjadi semakin akrab, sejuk dan damai. Misi kebersamaan dan silaturrahmi adalah misi penting yang tak boleh dilewatkan begitu saja.
Kedua, Misi Prestasi. PIONIR IX 2019 UIN Maulana Malik Ibrahim diharapkan menjadi tempat strategis unjuk kebolehan, unjuk karya dan unjuk prestasi 3000 mahasiswa PTKIN se-Indonesia. Siapapun dan darimanapun atlit dan seniman yang bertanding adalah duta nasional yang maha penting. Mereka adalah anak-anak terpilih dan tersaring dengan seleksi yang ketat di kampusnya. Semangat fastabiqul khairat yang bermakna memberikan panggung bagi siapapun yang terbaik adalah misi kualitas. Publik Indonesia harus kita yakinkan bahwa mahasiswa PTKIN, tak ketinggalan dengan PTU dalam hal prestasi olahraga, seni dan riset. Misi ini tercermin dari sikap profesionalitas dan sportivitas yang akan dijiwai oleh para atlit, seniman dan para offisialnya.
Ketiga, Misi Pencitraan dan Branding PTKIN. PIONIR diharapkan mampu membangun citra positif dan branding akan eksistensi UIN, IAIN dan STAIN dalam kancah nasional dan internasional. Harus ada distingsi antara atlit yang berasal dari garba PTKIN dengan yang lahir dari PTU. Paradigma berfikir, langgam dan etika selama bertanding penuh dengan pesan-pesan etika-moral, layaknya profil mahasiswa PTKIN. Misi ini yang saya sebut sebagai image building PTKIN di saat kita sedang gencar-gencarnya melakukan transformasi dari STAIN ke IAIN dan dari IAIN ke UIN. Pada saat yang sama telah diimbangi dengan institusional building dan carakteristik building PTKIN.
Semoga para atlit, seniman, peneliti yang notabenenya mahasiswa tidak lupa dengan tiga misi tersebut. Ekspektasi Kementerian Agama RI melalui Menteri Agama, Sekjen, Dirjen Pendidikan Islam hingga Direktur PTKI agar PIONIR IX 2019 benar-benar menjadi misi penting pengembangan PTKIN harus terjawab. Siapapun yang terlibat dalam even besar ini harus sadar dan komitmen terhadap tiga misi itu. Wallau a'lam bi al-shawab.
PIONIR 2019: DUA SOAL TENTUKAN LANGKAH FINAL
Semi FInal cabang Lomba Musabaqah Qiraatil Kutub (MQK) PIONIR IX
Read More
PIONIR 2019 TAK BERARTI TANPA RELAWAN MAHASISWA
Perhelatan megah Pekan Ilmiah Olahraga dan Riset (PIONIR) ke 9 memasuki hari keempat
Read More
PIONIR 2019: TENSI MEMUNCAK MENUJU FINAL
Suasana Lomba Futsal Pekan Olahraga Seni dan Riset (PIONIR) ke 9 memuncak
Read More
Pionir-IX
Website resmi pionir IX dikembanglkan dan dikelola dan dikembangkan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.
Jalan Gajayana No.50, Dinoyo, Kecamatan Lowokwaru, Dinoyo,
Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65144
info@example.com
(0341) 551354